Saat memulai MPASI kebanyakan ibu-ibu sudah mempersiapkan dengan baik bahkan sebelum memulai MPASI segala sesuatu yang berhubungan dengan kebutuhan MPASI sudah disediakan. Namun Namun memberikan makanan pendamping ASI tidaklah semudah yang dibayangkan, karena kebutuhan gizi dan minat makan bayi terkadang tidak sesuai.

Dilansir dari nakita.grid.id beberapa cara memilih MPASI yang tepat. Jika ibu sudah melakukannya, itu tanda menu MPASI sudah tepat.

1. Anak mau memakannya

Ibu pasti menginginkan anaknya cukup gizi dari MPASI dan konsumsi ASI, namun sayangnya tidak semua makanan yang bergizi menjadi favorit sikecil ya bu.

Nah yang perlu ibu tau, ibu perlu perhatikan tekstur dan rasa yang disukai anak. Catat setiap menu yang disajikan dan catat reaksi sikecil.

2. Berat badan naik

Sangat susah ya bu menebak apa yang disukai oleh sikecil. Kadang hari ini dia mau makan dengan makanan A namun keesokan harinya makanan A ia tidak mau. Namun cara yang mudah untuk mengenali apakah menu MPASI untuk anak sudah tepat adalah dengan melihat dari berat badannya. Jika setiap bulan naik terus, sesuai dengan grafik pertumbuhan, maka artinya MPASI yang diberikan cocok untuknya.

3. Tidak muntah, BAB encer, dan alergi

Yang paling terlihat saat MPASI tidak cocok untuk sikecil adalah reaksi yang ditunjukan sikecil, yaitu sikecil mengalami muntah dan alergi. Nah itu bisa di artikan bahwa MPASI tersebut tidak cocok untuknya.

Jangan lupa saat awal MPAS catat setiap menu yang diberikan kepada sikecil untuk uji kelolosan alergi ya bu.

4. Bahan mudah didapat

Ingat ya bu jangan terlalu terbeban dengan bahan makanan MPASI, sebaiknya MPASI tidak perlu dibuat terlalu menyulitkan.

Walaupun menu MPASI membutuhkan variasi, namun tetap perlu disesuaikan dengan lingkungan tempat tinggal.

 

Semoga bermanfaat bu.

 

(GAB/Pic.google)

Author

Write A Comment

%d bloggers like this: